Sumbawa Barat, NTB– Personel TNI AD yang bertugas di wilayah Pelabuhan Poto Tano terus melaksanakan kegiatan pengamanan guna menjaga stabilitas dan kelancaran aktivitas masyarakat.
Pada hari Jumat, (02/01/2025, pukul 08.30 WITA, anggota Koramil yang melaksanakan piket di Pelabuhan Poto Tano atas nama Sertu Jumadi menjalankan tugas pengawasan dan pemantauan situasi di area pelabuhan. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab aparat teritorial dalam mendukung keamanan wilayah, khususnya di kawasan vital transportasi laut.
Selama pelaksanaan piket, situasi di Pelabuhan Poto Tano terpantau aman, tertib, dan kondusif. Aktivitas penyeberangan penumpang maupun kendaraan berjalan lancar tanpa adanya gangguan keamanan.
Kegiatan piket ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mendukung kelancaran arus transportasi di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat.
(Pendim 1628/KSB).
Post a Comment