Sumbawa Barat – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Babinsa Koramil Jereweh Kodim 1628/Sumbawa Barat, Koptu Agus Darmawan, melaksanakan kegiatan mediasi terkait kesalahpahaman yang terjadi antara warga binaan, pada Rabu, 28 Januari 2026.
Mediasi tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Babinsa dalam menciptakan situasi wilayah yang aman, damai, dan kondusif. Dengan pendekatan persuasif serta mengedepankan musyawarah dan kekeluargaan, Babinsa berupaya mempertemukan kedua belah pihak untuk mencari solusi terbaik.
Dalam pelaksanaannya, kedua pihak yang berselisih dapat menerima penjelasan dan arahan Babinsa, sehingga permasalahan dapat diselesaikan secara baik dan damai. Kedua belah pihak sepakat untuk saling memaafkan serta tidak mengulangi kesalahpahaman di kemudian hari.
Kegiatan mediasi berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, serta diharapkan dapat mempererat hubungan sosial antarwarga di wilayah binaan Koramil Jereweh.
(Pendim 1628/KSB)
Post a Comment