Babinsa Desa Mantar Aktif Monitoring Wilayah Demi Situasi Aman dan Kondusif

 


Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), anggota Koramil 1628-04/Poto Tano terus aktif melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial di wilayah desa binaan.


Pada hari Sabtu, (01/01/2026), pukul 11.40 WITA, Babinsa Desa Mantar Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Hendry, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah desa binaan di Desa Mantar, Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat.


Kegiatan Komsos dan monitoring wilayah tersebut bertujuan untuk memantau situasi dan kondisi keamanan di wilayah desa binaan serta mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat. 


Dalam pelaksanaannya, Babinsa juga menyampaikan imbauan kepada warga agar senantiasa menjaga keamanan lingkungan dan meningkatkan kepedulian terhadap ketertiban masyarakat.


Serda Hendry menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa di tengah masyarakat merupakan wujud komitmen TNI AD dalam mendukung terciptanya situasi wilayah yang aman, nyaman, dan kondusif. 


Dengan adanya kegiatan Komsos secara rutin, diharapkan setiap permasalahan yang muncul di masyarakat dapat terdeteksi dan diselesaikan sejak dini.


Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah Desa Mantar terpantau aman, tertib, dan kondusif.


(Pendim 1628/KSB).

Post a Comment

Previous Post Next Post