Babinsa Seteluk Rea Turun ke Pasar Awasi Harga Kebutuhan Pokok

 



Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas harga dan memastikan kenyamanan masyarakat menjelang perayaan Tahun Baru, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) sekaligus monitoring harga bahan pokok di Pasar Seteluk.


Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa, 30 Desember 2025, sekitar pukul 09.21 WITA oleh Babinsa Persiapan Seteluk Rea, Serda Muhamad Hidir. Monitoring dilakukan untuk mengetahui secara langsung perkembangan harga kebutuhan pokok serta memastikan ketersediaan barang di pasaran tetap aman dan stabil.


Serda Muhamad Hidir juga berinteraksi langsung dengan para pedagang dan masyarakat, menghimbau agar tetap menjaga ketertiban serta tidak melakukan praktik penimbunan barang yang dapat merugikan masyarakat luas.


“Pemantauan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam berbelanja serta memastikan harga bahan pokok tetap stabil menjelang Tahun Baru,” ujarnya.


Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan situasi pasar tetap kondusif dan kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi dengan baik. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar.


(Pendim 1628/KSB).

Post a Comment

Previous Post Next Post