Sumbawa Barat, NTB — Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Hendry, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan monitoring di Desa Mantar, Kecamatan Poto Tano, pada Sabtu (01/11/2025) pukul 10.30 Wita.
Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam membina wilayah serta menjalin kedekatan dengan masyarakat desa binaannya. Melalui kegiatan Komsos, Babinsa dapat mengetahui secara langsung kondisi sosial dan perkembangan situasi keamanan di wilayah tersebut.
Serda Hendry menyampaikan bahwa kegiatan ini juga menjadi sarana untuk memperkuat sinergi antara TNI dengan masyarakat, serta menumbuhkan semangat gotong royong dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
“Sebagai Babinsa, kami terus berupaya hadir di tengah masyarakat, mendengarkan aspirasi, dan memberikan motivasi agar masyarakat tetap kompak serta berperan aktif dalam menjaga kondusifitas wilayah,” ujarnya.
Selama kegiatan berlangsung, suasana berjalan aman, tertib, dan penuh keakraban antara Babinsa dan warga.
Dengan kegiatan semacam ini, diharapkan peran Babinsa semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dalam menciptakan lingkungan desa yang aman, damai, dan sejahtera.
(Pendim 1628/KSB).
Post a Comment